Resep Basreng Kriuk Daun Jeruk Super Pedas dan Lezat
Selasa, 30 November 2021
Add Comment
Basreng Kriuk Daun Jeruk merupakan jenis makanan berbahan dasar bakso dan juga daun jeruk. Jenis makanan ini adalah makanan yang paling disukai bagi kalangan remaja ataupun dewasa. Makan ini mempunyai rasa yang sangat pedas dan gurih. Makanan ini juga cocok bagi sobat yang ingin memiliki usaha bisnis online loh. Selain itu, makanan ini juga memiliki harga bahan yang sangat ekonomis dan juga mudah didapat dimana saja. Bagi sobat yang penasaran gimana cara pembuatan basreng kriuk daun jeruk, yuk simak dibawah ini:
Bahan:
· 1 bungkus basreng
· 8 siung bawang putih
· 2 ruas kencur
· bumbu penyedap rasa
· bumbu cabe
· bumbu balado
· 15 buah daun jeruk
· 5 sdm minyak panas
Cara Pembuatan:
1. Siapkan basreng atau bakso ikan (gunakan basreng yang keras tidak lembek)
2. Kemudian potong dalam bentuk panjang-panjang (tidak terlalu tipis dan tidak terlalu tebal)
3. Lalu siapkan minyak kedalam wajan
4. Kemudian masukkan basreng ke minyak yang dingin sampai panas (gunakan api sedang saja)
5. Lalu aduk hingga baksonya mulai mengeras
6. Kemudian jika teksur baksonya sudah keras, angkat dan tiriskan
7. Setelah itu, iris tipis 8 siung bawang putih, 2 buah kencur, dan 15 buah daun jeruk
8. Kemudian panaskan minyak kedalam wajan
9. Lalu masukan irisan bawang putih, jika sedikit coklat angkat dan tiriskan
10. Setelah itu, goreng irisan kencur sampai mengecil, jika sudah angkat dan tiriskan
11. Kemudian goreng irisan daun jeruk sampai benar-benar kering
12. Setelah itu masukkan bawang putih dan kencur yang sudah digoreng ke dalam blender
13. Kemudian blender sampai benar-benar halus
14. Selanjutnya masukkan cabai bubuk sekitar 3 sdm ke dalam wadah
15. Kemudian tambahkan sekitar 1 ½ sdm
16. Lalu tambahkan bumbu ayam bawang sekitar 1-2 sdm tergantung rasa masing-masing Kemudian masukkan 1 sdm bawang putih dan kencur yang sudah diblender tadi
17. Lalu aduk-aduk sampai tercampur rata
18. Setelah itu, masukkan sekitar 5 sdm minyak yang panas sampai bumbunya encer
19. Kemudian masukkan daun jeruk kedalam wadah yang sudah terdapat basreng
20. Lalu aduk-aduk sampai daun jeruk tercampur rata
21. Setelah itu, masukkan bumbu pedas yang tadi secara perlahan
22. Kemudian aduk sampai benar-benar rata
23. Lalu masukkan sisa bawang putih tadi dan aduk hingga rata
24. Kemudian tambahkan sedikit bumbu ayam atau penyedap rasa sesuai selera
25. Basreng kriuk daun bawang siap dihidangkan
0 Response to "Resep Basreng Kriuk Daun Jeruk Super Pedas dan Lezat"
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar dengan Sopan