Migrasi Tv Digital di Era Modern

Perkembangan teknologi merupakan perkembangan yang tidak bisa dihindari. Kemajuan teknologi datang dan masuk kedalam kehidupan manusia, sehingga membuat manusia tidak mampu menghindari perkembangan teknologi yang ada. Salah satunya adalah perkembangan digitalisasi yang semakin pesat, membuat Indonesia harus menyesuaikan penyusaian dari beberapa sektor termasuk sektor penyiaran. Seperti halnya sekitar 20 tahun lalu kita masih sulit mendapatkan kualitas gambar yang baik pada saat menonton tv. Namun dengan adanya siaran digital hal tersebut mungkin sudah tidak akan terjadi lagi. Jika dulu kita menonton siaran tv menggunakan tv analog tetapi sekarang kita bisa menikmati siaran tv digital.




Tv digital adalah penyiaran tv yang menggunakan teknologi digital. Maksud nya adalah siarannya yang menggunakan teknologi digital bukan tvnya meskipun di era modern ini juga sudah ada tv-tv yang berbentuk langsung digital. Keunggulan dari tv digital ini adalah untuk meningkatkan kualitas gambar dan suara menjadi jernih, layanan yang interaktif, sprektrum radio yang lebih efisien, dan banyaknya program acara dan konten pada penyiaran tv. Oleh karena itu, untuk menggunakan siaran tv digital yang semakin canggih kita dapat menggunakan perangkat siaran digital seperti kabel, satelit, dan stasiun transmisi kemudian nantinya akan diterima oleh tv-tv canggih zaman sekarang yang sudah bisa menerima siaran tv digital. Namun, jika kalian hanya memiliki tv analog atau tv tabung kalian bisa menggunakan alat set top box.

0 Response to "Migrasi Tv Digital di Era Modern"

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar dengan Sopan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel